Gerak12.com- Warga Desa Senaning Kecamatan Pemayung, Kabupaten Batanghari dihebohkan dengan hilangnya seorang laki-laki paruh baya bernama Sa’ari (62) Warga RT 03, hilang saat hendak melihat perangkap ikan di Sungai Batanghari, Sabtu 21/01/2023.
Saat ini ratusan warga menyusuri sungai Batanghari untuk mencari keberadaan Sa’ari. Informasi yang diterima Gerak12.com sekitar Pukul 08.00 WIB pagi Sabtu (21/01/2023) Sa’ari pergi ke Sungai Batanghari dengan menggunakan perahu untuk menyusuri perangkap ikan (lukar), namun sampai siang belum pulang.
Merasa curiga anaknya bernama Rahmat (28) menyusul mencari keberadaan orang tuanya. Sesampai di Sungai Batanghari RT 02 Desa Senaning Rahmat hanya menemukan perahu milik orang tuanya dalam posisi tertelungkup.
” Anaknyo menyusul kareno heran orang tuonyo belum balik-balik. Sejak berangkat dari rumah,”Ujar Doni.
Informasi yang diterima kondisi kesehatan Sa’ari dalam keadaan kurang sehat. Sejauh ini warga setempat masih berusaha menyusuri sungai Batanghari mencari keberadaan korban dengan peralatan seadanya.
Discussion about this post