Gerak12.com- Pesilat asal Kabupaten Batanghari Juli Ade Saputra berhasil memboyong Medali Emas di Kejuaraan Pencak Silat SH Terate Cup I Provinsi Jambi, Piala bergilir Gubernur Jambi 2022 di Kabupaten Merangin.
Acara berlangsung selama tiga hari, yang sebelumnya dibuka secara resmi oleh Gubernur Jambi Al Haris pada 28 Maret lalu di Gedung SMA Negeri 12 Merangin, Kecamatan Pamenang Barat Kabupaten Merangin Jambi, yang di Ikuti sebanyak 120 atlit dari 11 Kabupaten/Kota dalam Provinsi Jambi.
Juli Ade Saputra yang akrab disapa Ade adalah putra sulung dari Safrizal dan ibu Nur ini merupakan Atlit Persaudaraan Setia Hati Terate (PSHT) Cabang Batanghari dibawah pimpinan Sauri, S.Pd, yang berhasil menyabet Medali Emas setelah berlaga di Kelas D menumbangkan Nanda Saputra atlit asal Kabupaten Tebo.
” Perjuangan ini atas dukungan dan Do’a para Warga Persaudaraan Setia Hati Terate Cabang Batanghari. Insyaallah kedepan saya akan lebih giat berlatih, demi nama baik Kabupaten Batanghari,” Ungkap Ade.
Terpisah Ketua Cabang PSHT Batanghari, Sauri mengucapkan terima kasih kepada panitia pelaksana kegiatan, disamping ajang silat prestasi, Kejuaraan Pencak Silat tersebut menjadi ajang silaturahmi antar sesama.
” Menang kalah dalam pertandingan itu adalah hal biasa. Yang terpenting disamping Olahraga, Kejuaraan Pencak Silat PSHT Cup ajang silaturahmi dan ajang mencari bakat para atlit, untuk ikut bertanding dijenjang selanjutnya,” Ujar Sauri.
Gubernur Jambi Al Haris sebelumnya mengatakan dirinya menyambut baik event yang diselenggarakan cabang olahraga saat ini, setelah dua tahun terakhir vakum karena pandemi Covid 19.
Berkenaan dengan event SH Terate Cup Provinsi Jambi, Al Haris mengatakan terdapat nilai silaturahmi, prestasi, bela diri, dan olahraga seni.
“SH Terate ini kurang lebih 50 ribu anggota di Jambi, tentu ini sebagai ajang silaturahmi sesama anggota SH Terate, kedua ini juga kita bicara prestasi untuk kejuaraan. SH Terate ini juga merupakan bela diri, dan olahraga seni,” Sebut Haris.
Al Haris juga mengatakan dirinya berjanji untuk melanjutkan pembangunan padepokan silat di Provinsi Jambi yang belum selesai di bangun di Kota Baru Jambi.
Discussion about this post