Gerak12.com- Sebanyak 119 orang tenaga honorer pada satuan pendidikan tingkat TK, SD dan SMP di Kecamatan Pemayung, Kabupaten Batanghari mengikuti uji kompetensi tahapan rekrutmen ASN Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja(PPPK), Selasa 18/10/2022.
Disamping melakukan penilaian uji kompetensi dalam penguasaan materi mengajar dan penguasaan kelas, tim penilai juga melakukan verifikasi data dan kesesuaian identitas para peserta.
Adapun tim penilaian yang diturunkan dalam proses penilaian yakni dari BKPSDMD, Dinas Pendidikan, Pengawas Sekolah, Kepala Sekolah dan Guru Senior. Penilaian terpusat di tiga titik lokasi, yakni SD 20 Jembatan Emas, SD 82 Serasah dan SMP 17 Batanghari.
” Hari ini tim melakukan penilaian untuk wilayah Kecamatan Pemayung. Adapun indikator dalam tahap proses penilaian ini, diantaranya kesusaian identitas,Kelengkapan administrasi, Verifikasi data dan praktek mengajar 5-10 menit,” Ujar Kepala Dinas Pendidikan Batangjari Zul Fadli melalui Kasi GTK Hasan Asari, Selasa 18/10/2022.
Adapun 119 Peserta yang mengikuti tahap proses penilaian PPPK di Kecamatan Pemayung terdiri 3 Orang Guru TK, 78 Guru SD dan 38 Orang Guru SMP.
Penilaian secara maraton yang dilakun tim pansel rekrutmen PPPK ini dibentuk, setelah Pemerintah Kabupaten Batanghari mengumumkan bahwa Kabupaten Batanghari mendapatkan 950 formasi guru untuk diangkat menjadi Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja(PPPK) dari Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi(Kemenpan RB) . Dari hasil usulan pemerintah daerah, Kabupaten Batanghari merupakan formasi terbanyak PPPK di Provinsi Jambi.
Dikatakan Hasan, hasil penilaian tim gabungan BKPSDMD, Dinas Pendidikan, Pengawas Sekolah, Kepala Sekolah dan Guru Senior awal penilaian akan di lakukan dalam aplikasi PPPK pusat diperkirakan tanggal 28 Oktober 2022.
Dari pantauan di lapangan terlihat Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Batanghari Zul Fadli memantau langsung perjalanan ujian di tiga titik lokasi sekaligus memberikan pengarahan kepada peserta ujian.
Discussion about this post